Kampar, 12/11/2018. Gerakan Pramuka Gugusdepan Kota Pekanbaru 08-059/08-060 Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau kembali mengadakan kegiatan Orientasi Angkatan Baru (OAB) Lapangan XXXIV Tahun 2018. Yang dimana kegiatan ini lanjutan dari OAB Ruangan . OAB Lapngan dilaksankan pada tanggal 09-11 November 2018 yang digelar di Desa Limau Manis, Kec. Kampar, Kab. Kampar. Dalam kegiatan ini kak Eri Surianto S.HI selaku Pembina Satuan Penegak Gudep 08-059 melepas peserta OAB ke lokasi Desa Limau manis.
Peserta OAB Lapangan berjumlah 31 orang, untuk pergi ke lokasi tersebut, peserta disini melakukan napak tilas dari kampus UIN suska Riau sampai kebumi perkemahan dengan kelompok yang sudah dibagi-bagi tersebut. Disini peserta dibebaskan untuk mencari tumpangan selama perjalanan, seperti menumpang mobil pribadi yang lewat ataupun mobil angkutan. Peserta disini tidak merasa kelelahan, tetapi mereka menikmati setiap perjalanan yang ditempuh bersama dengan kelompoknya. Lalu ketika tiba di Desa, peserta dan panitia disambut hangat oleh masyarakat Desa Limau Manis dan Kepala Desa Limau Manis Bapak Abdul Manaf yang sangat mengapresiasikan kegiatan tersebut.
Dalam kegiatan OAB Lapangan ini, panitia pun membuat kegiatan observasi dan bakti di Desa tersebut, observasi ini bentuk kerja sama antara pihak desa dan pramuka, yang dilakukan adalah mendata semua masyarakat Desa Limau Manis, adapun yang di data adalah warga yang menyandang disabilitas dan bakti yang dilakukan ada 3, yaitu bakti masjid, musholla serta tempat pemakaman umum. Pada kegiatan bakti ini masyarakat membantu peserta untuk meminjamkan alat-alat bakti dari warga sekitar dan mereka pun mengapresiasi kegiatan bakti ini, karena sangat membantu masyarakat disana.
Dan pada hari ketiga, diadakan makan bersama anatara peserta, panitia, purna, serta Kepala Desa Limau Manis. Kegiatan makan bersama ini dilaksanakan agar para anggota baru dapat mengenal purna pramuka UIN Suska Riau serta dapat mempererat hubungan silahturahmi satu sama lain. Setelah makan bersama kegiatan di akhiri dengan upacara penutupan serta pengumuman peserta terbaik selama OAB angkatan XXXIV tahun 2018 yang di raih oleh Said Muhammad Iqbal sebagai peserta terbaik putra dan Desfitra Annisa sebagai peserta terbaik putri.
Tak lupa kami ucapkan ribuan terima kasih kepada Warga, Pembina dan Purna Racana Suska-Etrida dan seluruh masyarakat desa Limau Manis yang telah mensuport dan mendukung kegiatan tersebut, semoga apa yang kita lakukan sebagai amal ibadah untuk kita semua.
By : Cyber Scout Suska-Etrida