Gerakan Pramuka Gugusdepan Kota Pekanbaru 14.001-14.002 UIN Suska Riau kembali mengelar Ujian Munaqasah Pandega pada Hari Ahad Tanggal 27 Februari bertempat di Sanggar Pramuka UIN Suska Riau. yang mana tujuan dari ujian ini menguji kemampuan calon pandega yang sudah memasuki usia 21 Tahun.
Pandega merupakan golongan akhir dari Peserta didik yang berkecimpung dalam keanggotaan di Gerakan Pramuka. Pandega sendiri dipersiapkan untuk menjadi Pembantu pembina dan ketika sudah memasuki usia Pembina diharapkan bisa membina atau melatih golongan Siaga, Penggalang, Penegak hingga golongan pandega.
Lahirnya golongan ini merupakan uji coba oleh alm. Prof. DR. Fuad Hasan yang merupakan Andalan Nasional bidang penelitian pada tahun 1964 dan juga mantan Mendikbud RI yang sasarannya adalah Mahasiswa. Kenapa mahasiswa? Eksperimen tersebut didasari karena kurang tertariknya para mahasiswa untuk membina dan memimpin adik-adiknya dalam pendidikan kepramukaan. Pramuka Pandega sendiri lebih diarahkan untuk menjadi Penggerak, Pelopor, dan Inisiator dalam penciptaan berbagai program bina diri, bina satuan dan bina lingkungan.
Ujian Munaqasah Pandega Pramuka UIN Suska Riau ini di uji dalam beberapa hal sesuai dengan aturan dan juga Adat Racana Pramuka UIN Suska Riau. Setiap calon Pandega sudah menyelesaikan Pembahasan SKU Pandega beserta pengujiannya. Selain itu sudah menyelesaikan pembuatan Makalah yang terdiri dari :
a. Adat Istiadat Daerah
b. Masakan Khas Daerah
c. Teknologi Tepat Guna (TTG)
d. Karya Tulis Ilmiah tentang Kepramukaan.
Setiap Peserta ujian akan di uji satu persatu dan mempertanggung jawabkan apa yang sudah dibuatnya dari Makalah yang sudah di tetapkan oleh Adat Racana yang berlaku. Tidak hanya makalah, setiap poin SKU juga akan di uji oleh Tim penguji hingga ditetapkan sudah layak atau harus belajar lagi.
Ujian Munaqasah Pandega Pramuka UIN Suska Riau sudah dicetuskan oleh Para Pembina dan Pendiri Pramuka UIN Suska Riau, dengan tujuan ujian tersebut sebagai simulasi yang akan di hadapi Anggota Pramuka UIN Suska pada saat akan melaksanakan Sidang Munaqasah ataupun komperensif di Fakultasnya masing-masing. Sehingga Mahasiswa atau anggota Pramuka tersebut sudah tahu gambaran apa yang akan dihadapi pada saat sidang munaqasah/komprehensif di fakultasnya.