Pusaka Adat

PUSAKA ADAT AMBACANA SUSKA-ETRIDA

 

  1. Pusaka Adat adalah berupa benda yang penuh arti dan makna yang merupakan lambang kehormatan Ambalan dan Racana. Pusaka Adat, Ambalan dan Racana SUSKA – ETRIDA berbentuk Badik yang merupakan senjata tradisional masyarakat melayu.
  2. Badik bermakna semangat positif yang dapat mempengaruhi kondisi, keadaan dan proses kehidupan pemiliknya. Hal ini mencerminkan bahwa Ambalan dana Racana SUSKA – ETRIDA memiliki cita-cita yang tinggi dan mulia, selalu bersemangat dalam mencapai tujuannya.
  3. Pusaka Adat berfungsi untuk membuka serangkaian prosesi acara adat yang menjadi ciri khas Ambalan dan Racana.